Ini Loh 5 Kiat Sukses Menjalankan Bisnis Ritel Bagi Pemula

bisnis ritel
Menjadi seorang pebisnis memang terlihat sulit, namun tentunya jika sudah dijalankan pasti Anda akan mendapatkan pengalaman tersendiri hingga akhirnya Anda termotivasi untuk bisa menjadi pebisnis sukses. Artikel kali ini mungkin akan cocok bagi Anda yang sedang berminat untuk terjun ke dunia bisnis khususnya bisnis ritel bagi Anda yang masih pemula.

Pada dasarnya bisnis ritel ini dapat dibagi menjadi dua jenis tergantung skalanya. Contoh bisnis ritel atau eceran skala kecil misalnya warung klontong, toko buah, toko alat dan perkakas bangunan serta lainnya. Sedangkan bisnis ritel skala besar contohnya minimarket yang sering Anda jumpai di lingkungan sekitar Anda.

Memulai Dari Skala Kecil
Tidak ada salahnya jika Anda memulai dari skala kecil, sehingga skala ini akan lebih “ramah” bagi pebisnis pemula karena tidak memerlukan modal atau jaringan yang besar. Selain itu, bisnis skala kecil meski hanya akan memberikan untung yang tidak terlalu besar di awalnya, namun akan memberikan Anda pengalaman berharga dalam berbisnis.

Cermat Dalam Menghitung Laba
Anda harus cermat memperhitungkan laba yang ingin diraih. Tidak masalah apabila pada akhirnya Anda hanya mendapatkan laba yang sedikit asalkan mendapatkan omset yang besar. Jangan sampai kurang cermat dalam memperhitungkan laba sehingga yang terjadi adalah laba besar namun menyebabkan perputaran uang yang lambat.

Berbisnis Bukan Hanya Sekedar Untuk Mendapatkan Untung
Jika Anda memiliki motivasi untuk mendapatkan untung sebesar-besarnya dalam menjalankan bisnis, maka mulai sekarang Anda harus segera mengganti mindset tersebut. Hati-hati dalam menjalankan bisnis dan pilihlah jenis usaha ritel yang sesuai dengan passion sehingga bisnis dapat dijalankan sepenuh hati tanpa terlalu money oriented.

Memberikan Pelayanan Terbaik
Salah satu alasan suatu bisnis atau usaha ritel memiliki banyak konsumen dan pelanggan adalah karena pelayanan yang diberikan. Selalu berikan senyuman dan tutur kata yang ramah serta sopan untuk pelanggan. Loyalitas konsumen akan sangat berpengaruh bagi kelangsungan bisnis Anda. Kalau perlu, gunakan printer POS berkualitas untuk membantu pekerjaan mesin kasir menjadi lebih cepat dan mudah.

Menggunakan Software Cloud Untuk Efisiensi Bisnis Ritel
Jika Anda sudah siap untuk memiliki bisnis ritel dengan skala yang lebih besar, maka tidak ada salahnya jika Anda memanfaatkan cloud solution untuk bisnis ritel Anda. Contohnya adalah menggunakan sistem kasir berbasis cloud yang saat ini sudah banyak tersedia, dimana Anda hanya cukup pakai tablet kecil untuk mengoperasikannya, tidak butuh server dan komputer canggih yang mahal. Seluruh software kasir tersebut disimpan di sebuah server yang bisa Anda akses via online/ internet dengan sistem berlangganan.

Membangun bisnis akan selalu memberikan tantangan namun juga kepuasan tersendiri jika Anda dapat meraih untung besar dari bisnis ini. Semoga artikel ini dapat memberikan info bermanfaat bagi Anda yang ingin menjalankan bisnis ritel.